JAKARTA, (4 Januari): Wali Kota inkumben Padang Panjang H. Hendri Arnis dipastikan mendapat dukungan Partai NasDem untuk kembali mencalonkan diri sebagai Calon Wali Kota Padang Panjang periode 2018-2023 yang akan berpasangan dengan H. Eko Furqani. Kepastian ini didapat setelah keduanya yang didampingi Ketua DPD NasDem Padang Panjang, Imbral menerima Surat Keputusan DPP Partai NasDem di Gedung DPP Partai NasDem, Jakarta, Kamis (4/1).
H. Hendra Arnis merupakan wali kota inkumben yang masih dibutuhkan masyarakat Padang Panjang. Hal ini seiring dengan kinerja yang telah berhasil dilakukan sejak memimpin Padang Panjang. Selama kepemimpinannya, Hendra sudah banyak melakukan pekerjaan-pekerjaan besar di Padang Panjang.
“Semua sudah terjawab selama kepemimpinan Pak Hendra, beliau sudah banyak berbuat, seperti pembangunan pasar, Rusunawa, dan Islamic Center, tentu kami akan melanjutan kinerja-kinerja yang sudah dibangun ini di periode selanjutnya,” ujar H. Eko Furqani ditemui usai penyerahan Surat Keputusan DPP Partai NasDem model B1 KWK.
Dewan Ketua Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Padang Panjang, Imbral memastikan akan mendukung pasangan Hendi-Eko untuk melanjutkan program-program pemerintah saat ini.
“Kami sudah sangat siap untuk memenangkan pasangan Hendi-Eko di Pilkada Padang Panjang dengan terjun ke masyarakat untuk mensosialisasikan program-program wali kota saat ini,” ujar Imbral.
Lebih jauh Imbral juga menjelaskan, impian masyarakat Padang Panjang adalah membangun pasar dengan menggunakan dana APBD sejak tahun 2007. Namun, hal tersebut selalu terkendala. Kini, sejak kepemimpinan wali kota saat ini, pembangunan pasar tersebut sudah berhasil direalisasikan. Dirinya pun berharap dengan pembangunan pasar ini bisa semakin meningkatkan ekonomi masyarakat Padang Panjang. Hal ini sejalan dengan program Hendri-Eko sebagai Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Panjang periode 2018-2023.(*)
SUMBER: https://www.partainasdem.id/read/3882/2018/01/04/nasdem-usung-wali-kota-inkumben-di-pilwako-padang-panjang