JATENG.NASDEM.ID – Para pengurus DPD NasDem Kota Surakarta menggelar Jumat Berkah dengan membagikan makan siang kepada masyarakat di sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Putri Cempo, Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta.
Jumat Berkah ini merupakan aksi sosial rutin yang digelar oleh DPD NasDem Kota Surakarta yang diprakarsai oleh Ketua DPD NasDem Surakarta Kak Eva Yuliana.
“Loksi Jumat Berkah kali ini di tempat pembuangan akhir sampah Putri Cempo dengan jumlah 130 paket makan siang untuk masyarakat,” kata Sekretaris DPD NasDem Kota Surakarta Kak Pata Hindra Aryanto, Jumat (28/1) siang.
Dalam kesempatan ini, turut hadir para pengurus NasDem Surakarta yaitu Kak Seno, Kak Niken, Kak Magdalena, Kak Rosdiana, Kak Hanafi, Kak Evelin, Kak Gonzaga, Kak Indah Risty, dan Kak Robert. “Selain itu hadir pula para relawan Bolone Mbak Eva yang turut membantu,” tambah Kak Pata.
Menurutnya, NasDem Surakarta selalu mencari tempat baru untuk berbagi kebaikan agar masyarakat di berbagai wilayah Surakarta makin mengenal NasDem dengan lebih dekat. Di TPA ini, Kak Pata berharap masyarakat tergerak untuk terus berbagi dengan siapapun itu meskipun bagi para pencari rezeki di TPA.
“Apa yang terlihat orang sebagai sesuatu yang menjijikkan, tapi sebagian orang menjadi lahan yangg bisa untuk menghasilkan rezeki. Jadi apapun kegiatan sepanjang ditekuni pasti akan menghasilkan, kuncinya tekun bakal tekan,” Kak Pata berpesan
Sementara itu, Kak Eva Yuliana menyampaikan pesannya bahwa kegiatan rutin ini juga merupakan upaya untuk menggugah kesadaran sosial para pengurus DPD NasDem Kota Surakarta untuk terus berbagi.
“Dengan memberi maka kita akan menerima anugerah dari Gusti,” pesan Kak Eva yang merupakan anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi NasDem itu.