JATENG.NASDEM.ID – Vaksinasi DPD NasDem Sukoharjo bersama Bolone Mbak Eva yang digelar pada Selasa (14/9) ini, tidak hanya mendapat sambutan positif dari masyarakat umum, tetapi juga para relawan Bolone Mbak Eva. Hal ini disampaikan Ketua Bolone Mbak Eva, Kak Pata Hindra Aryanto.
Menurutnya peserta vaksinasi kali ini didominasi oleh relawan Bolone Mbak Eva dan keluarganya serta pengurus DPD, DPC, dan DPRt NasDem Sukoharjo.
“Kita bisa menggerakkan 1.000 orang terdiri dari pengurus dan keluarga DPD, DPC, dan DPRt, pelaku UMKM, relawan Bolone Mbak Eva, dan Karang Taruna. Tak hanya pelaku organisasi tapi juga perorangan yang ikut,” kata Kak Pata di sela-sela pelaksanaan vaksinasi, siang ini.
Para peserta vaksinasi, lanjut Kak Pata, menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Lokasi vaksinasi yang terletak di Gedung Graha Mulya yang luas membuat pelaksanaan vaksinasi tanpa kerumunan.
“Gedung ini berdiri di empat petak sawah jadi sangat luas. Tiap jam kita jadwalkan sebanya 250 orang, jadi memang tanpa kerumunan. Kita melaksanakan sesuai protokol kesehatan. Disupervisi dari dinas kesehatan,” lanjutnya.
Kak Pata juga mengungkapkan bahwa tanggapan para peserta vaksin begitu antusias meski ditribusi vaksin di Kabupaten Sukoharjo cukup sering. Namun begitu dengan banyaknya jumlah penduduk, banyak masyarakat termasuk pengurus NasDem yang belum mendapatkan vaksinasi.
Atas pelaksanaan vaksinasi ini, Kak Pata berharap agar berjalan lancar hingga selesai. Ia tak lupa mengucapkan terima kasih kepada anggota Komsi III DPR RI Kak Eva Yuliana yang memprakarsai vaksinasi hari ini.
“Kami mengucapkan terima kasih pada Ibu Eva Yuliana serta dinas terkait yang terlah mensupport kegiatan sehingga berjalan lancar. Yang dilakukan oleh Mbak Eva ini sangat bermanfaat bagi kami,” katanya menekankan.
Sebagai informasi, vaksinasi NasDem di Kabupaten Sukoharjo ini menyediakan kuota sebanyak 1.000 dosis vaksin pertama. Vaksinasi ini merupakan wujud dukungan NasDem kepada pemerintah dalam meningkatkan angka vaksinasi demi tercapainya herd immunity di Kabupaten Sukoharjo.