MEDAN, (9 November): Pranada Surya Paloh meresmikan aplikasi Pranada Paloh Apps di Rumah Aspirasi Prananda Surya Paloh (PSP Center) di Jalan KH Ahmad Dahlan, Medan, Sumatera Utara (Sumut), Rabu, (8/11). Aplikasi ini dibuat sebagai bentuk komitmen Partai NasDem dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat.
“Ini adalah komitmen saya secara pribadi dan Partai NasDem untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat. Apalagi sekarang eranya digital,” kata Prananda di Medan, Rabu 8 November 2017.
Menurut anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi NasDem ini, terhitung sejak diresmikannya aplikasi itu masyarakat pengguna android bisa langsung mengunduhnya di Playstore. Sementara, untuk pengguna iPhone harus bersabar sampai satu bulan ke depan.
Melalui aplikasi itu, lanjut Pranada, masyarakat bisa memberi masukan dan saran apapun yang kemudian akan ditindaklanjuti dalam waktu 2×24 jam.
“Ini adalah komitmen saya secara pribadi dan Partai NasDem untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat. Apalagi sekarang eranya digital,” urai Prananda.
Sementara itu, Novi Wahyuningsih, pembuat aplikasi Prananda Paloh Apps mengaku akan menambah fitur tambahan di aplikasi tersebut. Salah satunya menambahkan fitur interkoneksi dengan eksekutif.
“Jadi nantinya aspirasi masyarakat itu langsung disambungkan ke eksekutif agar langsung ditindaklanjuti,” tandas wanita berhijab itu.(MTV/*)
SUMBER: https://partainasdem.id/read/3451/2017/11/09/komitmen-pranada-paloh-wadahi-aspirasi-warga-sumut-dengan-apps